Snaptube - Cara Cepat Download Video di Android


Kecoaterbang.com - Persaingan aplikasi android sepertinya masih belum berakhir, berbagai macam developer masih belum menyerah dengan banyaknya aplikasi-aplikasi saat ini. Kali ini muncul salah satu aplikasi terbaru yang sedang hangat-hangatnya diperbincangkan oleh para pengkoleksi video hingga youtuber, yaitu Snaptube. 

Apa itu Snaptube? 


Snaptube adalah salah satu aplikasi untuk mendownload video di smartphone seperti Tubemate, Free Video Downloader, Youtube Downloader Droid Youtube dan masih banyak lagi. Snaptube sendiri sebenarnya sudah dirilis tahun 2014 kemarin, dan baru heboh pada tahun 2017 mungkin ada beberapa hal yang menyebabkan Snaptube baru booming tahun ini. Sebelumnya Tubemate memang menjuarai sebagai aplikasi downloader video di smartphone sampai-sampai Tubemate di blacklist oleh PlayStore karena melanggar. 

Snaptube sepertinya akan menjadi pesaing terberat Tubemate karena pengguna sangat mudah mendownload video dari berbagai situs dengan praktis. Dari segi tampilan Tubemate memang tergolong kekinian, user interface sangat simple dan tidak membuat pengguna kebingungan saat mengoperasikannya. Tapi sayangnya saat ini Snaptube tidak tersedia di Google Playstore mengingat aplikasi ini serupa dengan Tubemate, jangan sedih Snaptube sudah tersedia di Snaptubeapp, Uptodown, Aptoide, dan 9Apps

Bagaimana cara menggunakan Snaptube? 

Cara menggunakan Snaptube sangat mudah sekali dan user friendly, caranya: 

  • Download Aplikasi Snaptube di situs yang tersedia Snaptubeapp, Uptodown, Aptoide, 9Apps 
  • Install Aplikasi Snaptube

cara menggunakan snaptube


  • Maka akan tampil situs-situs yang menyediakan berbagai video
fitur tersembunyi snaptube
  • Pilihlah salah satu situs yang ingin kalian download, contoh: Youtube
  • Setelah masuk cari video yang akan di download dan Klik
tutorial snaptube

  • Klik lingkaran panah bawah pada bawah layar
  • Pilih Format yang kamu inginkan 
aplikasi android mudah

  • Tunggu sebentar
tips menggunakan snaptube

  • Jadi deh videonya


Semoga artikel ini bermanfaat untuk kalian yang sedang mencari aplikasi download video dengan mudah dan simple. Jika artikel ini menarik silahkan SHARE ke teman kalian. 

Comments